FEB UMSU I Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara mengadakan rapat dosen untuk mempersiapkan ujian akhir semester tahun ajaran 2022/2023 yang berlangsung di Aula FEB UMSU (04/01/2023).
Kegiatan yang berlangsung ini dihadiri langsung oleh pimpinan fakultas ekonomi & bisnis H. Januri,. S.E, M.M,. M.,Si selaku Dekan FEB UMSU, Assoc. Prof. Dr. Ade Gunawan, S.E,. M.S.i selaku Wakil Dekan I dan Dr. Hasrudy Tanjung S.E,. M.Si selaku Wakil Dekan III, para Pimpinan Program Studi, para Dosen dan para tenaga kependidikan FEB UMSU.
Dalam kegiatan ini bertujuan untuk merancang agar ujian akhir semester berjalan dengan baik. Panitia ujian dan para dosen sudah siap menghadapi ujian akhir semester yang akan datang dan tidak ada kendala apapun.